Polsek Watukumpul berikan sosialisasi bahaya penyalahgunaan narkoba

Polsek Watukumpul berikan sosialisasi bahaya penyalahgunaan narkoba

Bagikan

PEMALANG – NARKOBA adalah salah satu masalah yang selalu hadir di setiap negara. Di Indonesia, berdasarkan data BNN penyalahgunaan narkoba terus meningkat sekitar 1,77 persen atau 3,3 juta pengguna di rentang usia 10-50 tahun.

“Kita ingin meningkatkan kesadaran masyarakat agar terhindar dari jeratan narkoba. Jadi jika mempunyai salah satu anggota keluarga yang kecanduan narkoba, laporlah ke pihak berwenang supaya di rehabilitasi,” kata Kapolres Pemalang AKBP Edy Suranta Sitepu melalui Kapolsek Watukumpul AKP Muawan Subagio pada Minggu (9/2/2020)

 

Lebih lanjut dikatakan oleh Kapolres Pemalang AKBP Edy Suranta Sitepu melalui Kapolsek Watukumpul AKP Muawan Subagio bahwa kejahatan narkoba adalah penyakit masyarakat yang harus segera diselesaikan. Oleh karena itu, dengan adanya rehabilitasi maka jumlah penggunaan narkoba bisa ditekan. Salah satu tempat yang bisa melakukan rehabilitasi adalah Rumah Sakit Bhayangkara.

Baca Juga :   Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Bodeh Sambangi Warga Binaan serta Sampaikan Pesan Kamtibmas

“Dengan terciptanya sinergitas dengan masyarakat, dapat menahan laju penyalahgunan, memberi informasi penyalahgunaan narkotika dan menjadi relawan atau penggiat anti narkoba,” kata Kapolres Pemalang AKBP Edy Suranta Sitepu melalui Kapolsek Watukumpul AKP Muawan Subagio.

“Agar mereka tidak menjadi sasaran penyalahgunaan narkoba, maka harus diberikan pemahaman memadai mengenai bahaya narkoba. Makanya kami intensif melakukan sosialisasi tentang bahaya Narkoba,” kata Kapolres Pemalang AKBP Edy Suranta Sitepu melalui Kapolsek Watukumpul AKP Muawan Subagio.

Melalui anggotanya, memberikan himbauan berupa  sosialisasi Bahaya Narkoba yang merupakan salah satu langkah Polsek Watukumpul Polres Pemalang dalam memberantas Narkoba di wilayah Polres Pemalang. Ia juga menghimbau, agar masyarakat di sekitar pesisir bersama-sama untuk memberantas peredaran narkoba, tutur Kapolres Pemalang AKBP Edy Suranta Sitepu melalui Kapolsek Watukumpul AKP Muawan Subagio.

Baca Juga :   Jelang Pilkada Bhabinkamtibmas Rutin melakukan sambang.

 

Polisi Konco Masyarakat

(PONCOMAS)

 

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *