Waspada Banjir Petugas Patroli Cek Debit Air Sungai.

Bagikan

Polsek Moga – Dua anggota SPKT (Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu) Polsek Moga Polres Pemalang yang dipimpin oleh Aipda Suharsono melaksanakan Patroli pada sore hari dan melakukan kontrol debit air Sungai Desa Sima, Kecamatan Moga, Pemalang, Selasa (04/02).

KSPK 3 Polsek Moga Polres Pemalang mengontrol debit air di Jembatan Sungai Kali Comal, mengingat hujan baru saja reda, dimungkinkan terdapat kenaikan debit air di sungai bisa terdeteksi supaya tidak terdadak dengan terjadinya bencana alam banjir.

Sesampai di Jembatan sungai kali comal petugas patroli segera turun dari mobil patroli dan memperhatikan debit ketinggian air dari jembatan sungai kali comal “Alhamdulilah debit air di sungai kali comal masih dibatas normal sehingga tidak akan terjadi banjir dalam waktu dekat karena sungai besar yang melintasi di wilayah kecamatan Moga tersebut masih mampu menampung air dari segala penjuru” kata Aipda Suharsono petugas patroli Polsek Moga.

Baca Juga :   Patroli Di SPBU Yang Buka 24 Jam Cegah Kejahatan

Humas Polres Pemalang
Polisi Konco Masyarakat (Poncomas)

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *