Dandim 0704/Banjarnegara Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Candi 2022

Dandim 0704/Banjarnegara Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Candi 2022

Bagikan

Banjarnegara – Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Candi 2022 bertindak sebagai pembina Plh Bupati Banjarnegara Syamsudin, S.Pd., M.Pd, Dandim 0704/Banjarnegara Letkol Inf Dhanang Agus Setiawan, S.E., M.Si.

dan Kapolres Banjarnegara AKBP Kapolres Banjarnegara AKBP Hendri Yulianto, S.H., S.Ik., M.H. bertempat di Halaman Kantor Satpol PP Kabupaten Banjarnegara. Jumat (22/0422).

Amanat Kapolri Jenderal Pol Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si yang dibacakan
PLH Bupati Banjarnegara H. Syamsudin, S.Pd., M.Pd. mengatakan Apel gelar pasukan ini merupakan pengecekan akhir dalam rangka pengamanan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1443 H / 2022 M baik secara aspek personil dan sarana prasarana,perayaan Hari Raya Idul Fitri akan menimbulkan peningkatan aktifitas di semua kegiatan masyarakat untuk itu operasi ketupat candi akan dilaksanakan selama 12 hari terhitung mulai tanggal 28 April 2022 s.d. 09 Mei 2022.

Baca Juga :   Pengamanan Gereja Rutin Ka SPK Pastikan Aman

Operasi ini untuk memberikan rasa aman dalam melaksanakan perayaan Hari Raya Idul Fitri yang akan dilaksanakan oleh personil TNI,Polri dan unsur yang lain, pengamanan ini jangan dianggap sebagai agenda biasa karena berbeda dengan Idul Fitri yang lalu hari Raya Idul Fitri tahun ini diperbolehkan adanya mudik yang mana akan didominasi dengan mobilisasi jalur darat, maka dari itu kita harus lebih peduli jangan sampai menimbulkan cluster baru yang akan muncul ataupun penyebaran Covid-19, walaupun keadaan sudah landai tetapi Covid-19 masih ada, serta perlu dipastikan agar perjalanan mudik dapat terlaksana dengan lancar.

Ancaman terorisme dan radikalisme dan ancaman yang lain seperti kelangkaan bahan pokok, BBM kejahatan Kamtibmas serta bencana alam maupun penyebaran Covid-19 agar diantisipasi dengan baik sesuaikan dengan prosedur yang ada disesuaikan dengan karakteristik wilayah masing-masing.

Baca Juga :   Cegah Penyebaran Covid19, Patroli Polsek Watukumpul Polres Pemalang Bubarkan Kerumunan Pemuda

Saya berpesan kepada para petugas agar siapkan mental dan fisik niatkan tugas ini sebagai ibadah, lakukan deteksi dini sesuai dinamika untuk mencegah aksi yang dapat mengganggu masyarakat, laksanakan pengamanan secara profesional dan humanis dan pelaksanaan tugas serta dorong kepada para pengelola tempat wisata dan pusat perbelanjaan agar menggunakan aplikasi peduli lindungi dan mengajak petugas satgas Covid-19.

Mantapkan kerjasama dan sinergitas dengan institusi yang lain agar dalam pelaksanaan tugas dapat berjalan dengan baik dan tingkatkan prokes dalam pelaksanaanya, peran serta semua merupakan tanggung jawab bersama dalam bingkai persatuan dan kesatuan. Dilanjutkan dengan pemusnahan barang bukti minuman keras hasil sitaan Polres Banjarnegara.

Baca Juga :   Dengan Olahraga dan Budaya Hidup Sehat Anggota Polsek Pemalang Kota Lawan Corona
Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *